Kembali

Ingin Buat Rumah Minimalis Nyaman dan Lebih “Cozy”? Terapkan Tips Ini

14 November 2022

Siapa sih yang nggak mau punya rumah yang nyaman? Dengan rumah yang nyaman dan lebih “cozy”, siapa pun yang ada di dalamnya akan merasa betah. Tidak hanya membuat betah, rumah yang nyaman juga akan membuat penghuninya menjadi rileks dan terhindar dari stress. Nah untuk membuat rumah minimalis yang nyaman ini, tentu dibutuhkan usaha dan perjuangan. Berikut beberapa langkah dan cara yang bisa kamu lakukan untuk membuat rumah minimalis yang nyaman dan lebih “cozy”.

1.      Gunakan Cat Dinding Berwarna Hangat

Pertama, tips bikin rumah minimalis yang lebih nyaman adalah dengan menggunakan cat berwarna hangat. Kebanyakan rumah minimalis biasanya kita jumpai dengan pemakaian warna cat putih. Sebenarnya warna putih memang tepat untuk rumah minimalis yang sempit karena mampu menghadirkan kesan lebih luas. Tapi jika rumah minimalis sudah luas, sebaiknya kamu pakai cat dengan warna-warna hangat dan netral. Dengan penggunaan warna hangat ini maka ruangan di rumah, terasa sederhana, bersih dan cozy alias nyaman.

Pilihan warna-warna hangat dan netral untuk kesan nyaman yang bisa kamu jadikan referensi antara lain krem, coklat muda, dan off-white. Selain itu Anda juga bisa menambahkan variasi warna dengan menggunakan warna peach, cokelat hangat atau bahkan hijau muda. Namun perlu diingat kamu harus menghindari lapisan kemilau pada cat karena hal ini dapat membuat ruang terlihat kusam dan tidak bernyawa.

2.      Gunakan Pencahayaan Hangat

Selain dari cat dinding, kesan hangat bisa kamu hadirkan di rumah minimalis dengan menggunaan cahaya dari lampu. Jadi pilih saja lampu dengan warna hangat seperti kuning dan oranye muda yang mampu mengeluarkan cahaya lembut sehingga membuat ruangan terlihat semakin nyaman. Lalu bagaimana dengan lampu berwarna putih? Sama halnya dengan cat dinding, lampu dengan warna putih memang dapat membuat ruangan terasa lebih luas. Tapi untuk rumah minimalis yang sudah luas, kamu tak membutuhkan lagi pencahayaan putih, namun pilihlah pencahayaan yang hangat agar rumah menjadi lebih nyaman.

3.      Bereksperimen dengan Dekorasi Dinding

Berikutnya, tips buat rumah minimalis nyaman dan lebin “cozy” adalah dengan bereksperimen pada dekorasi dinding. Jadi cobalah hadirkan beberapa dekorasi sederhana pada dinding seperti membuat dinding galeri kecil yang menggantung dan menampilkan beberapa karya seni yang mencerminkan kepribadian Anda. Pilihan lain adalah menghadirkan jam dinding besar yang akan membantu menambah dimensi dan daya tarik visual ke dalam sebuah ruangan.

4.      Tambahkan Material Kayu

Material alam seperti kayu memang dapat menghadirkan kesan hangat pada ruangan dan rumah. Maka cobalah memilih beberapa perlengkapan rumah seperti meja atau kursi atau lemari yang memiliki material kayu. Jangan lupa juga pilih potongan kayu dengan warna gelap untuk menambahkan nuansa lembut pada rumah.

5.      Hiasi dengan Tanaman Rumah

Beberapa tanaman hias ternyata mampu memnghadirkan kesan hangat pada rumah minimalis. Maka jangan ragu menggunakan tanaman hias indoor seperti kaktus atau lidah mertua untuk membuat ruangan di rumah jadi lebih nyaman. Selain akan menambah kenyamanan, tanaman hias ini juga akan menghadirkan tekstur alami ke ruangan serta membantu menghadirkan semburat warna pada cat yang netral.

6.      Tambahkan Sedikit Tekstur

Terakhir, tips bikin rumah minimalis yang lebih nyaman adalah dengan menambahkan sedikit tekstur. Menambahkan sedikit tekstur ke ruangan akan mampu menciptakan lebih banyak dimensi serta mencegah ruang terlihat terlalu datar. Untuk desain minimalis, kamu bisa menambahkan tekstur seperti kulit imitasi, wol, kayu, logam, dan anyaman. Dengan tekstur-tekstur tadi, maka akan muncul kesan nyaman dengan sentuhan bergaya pedesaan yang nyaman.

 

(Asep Irwan)